Senin, 05 Maret 2012

Cara ampuh irit BBM



Ada beberapa solusi yang bisa dilakukan untuk menghemat bahan bakar mobil. Cekidot gan


Spoiler for 1:
Gaya Berkendara

Kemacetan seolah telah menjadi 'fitur' baru di jalanan kota-kota besar di Indonesia. Akibatnya, selain memicu stress si pengendara mobil, konsumsi BBM pun bertambah. Dan kedua hal ini tanpa disadari sebenarnya saling berhubungan. Berbagai survei mengatakan bahwa tingkat stres tinggi pada seseorang akan lebih mudah memacu kendaraan lebih kencang tanpa memperhitungkan sekelilingnya. Alhasil BBM yang terkonsumsi mesin pun makin banyak.

So, belajarlah untuk lebih sabar dan bisa mengontrol emosi dalam berkendara, karena berbagai survei mengatakan bahwa tingkat stress tinggi pada seseorang akan lebih mudah memacu kendaraan lebih kencang tanpa perhitungan. Yang harus dilakukan pengemudi adalah cobalah untuk selalu membuat diri agan tenang di saat berkendara baik, dengan mendengarkan musik yang slow, memasang parfum dalam mobil sebagai aroma terapi, ataupun dengan mengonsumsi kembang gula yang menyegarkan.

Spoiler for 2:
Stabilkan Rotasi Gigi Mesin (RPM)

Perhatikan RPM mobil agan saat mengemudi, usahakan pergantian gigi transmisi antara 3000 rpm dan 4000 rpm. Saat berkendara di jalan tol ataupun dalam perjalanan jauh, apabila kendaraan agan mempunyai fitur cruise control, sebaiknya dimanfaatkan karena selain mampu menghemat bahan bakar, juga bisa membuat pengemudi lebih santai dan mengurangi lelah saat berkendara. Dan apabila tidak ada fitur tersebut, baik kendaraan agan matik maupun manual, usahakan kecepatan kendaraan anda konstan.

Spoiler for 3:
Atur Jarak Pengereman

Selalu jaga jarak dengan kendaraan di depan, sehingga jarak pengereman pun bisa diminimalisasikan. Apakah ada hubungannya antara pengereman dengan penghematan bahan bakar? agan lebih banyak bahan bakar yang dikonsumsi mobil pada saat awal melaju dari keadaan diam, karena saat pertama melaju kendaraan akan memerlukan daya besar untuk melaju atau bergerak. Apalagi saat kendaraan bermuatan penuh, maka daya yang akan dibutuhkan juga semakin besar pula. Jadi semakin agan banyak melakukan pengereman seperti kondisi macet itulah bahan bakar akan banyak terkuras.

Spoiler for 4:
Permainan Tuas Kopling

Di saat macet disarankan bagi kendaraan matic jangan dibiasakan tuas perseneling (tuas transmisi) tetap di D, usahakan kembalikan ke Netral (N) dan saat macet itulah permainan tuas yang bisa agan lakukan. Hal ini tentu memerlukan pembiasaan diri. Pada transmisi manual pun polanya hampir sama, yaitu dengan memainkan tuas porseneling, yaitu saat agan memasukkan gigi 1, coba lepaskan dari pedal kopling secara perlahan, hingga mobil terasa bergerak maju perlahan tanpa harus menginjak pedal gas. Agan tidak bisa melakukan cara ini pada jalan menanjak.

Spoiler for 5:
Aplikasikan Perangkat Pengirit BBM

Produk pengirit bahan bisa dipakai untuk menekan konsumsi BBM. Salah satu contoh produk yang bisa membantu mengiritkan bahan bakar kendaraan anda adalah dari produk Quasar P2, di mana dari oli, vitamin oli, dan petrol additive (untuk dicampurkan ke dalam bahan bakar). Jika agan menggunakan produk ini dalam kendaraan agan, maka bahan bakar yang bisa dihemat antara 20% - 30%. Di jaman sekarang ini produk semacam ini bisa didapatkan dengan mudah di bengkel-bengkel.

Spoiler for 6:
Gunakan Pertamax

Tips selanjutnya adalah untuk kendaraan berbahan bakar bensin yang sederhana cuma perlu merogoh kocek lebih banyak yaitu gunakan bahan bakar non timbal atau pertamax. Walaupun harga lebih mahal dibanding premium, tapi manfaatnya bagi kendaraan agan begitu besar. Jika Anda ingin mengganti kebiasaan pengisian bahan bakar premium ke pertamax, kami sarankan melakukan dengan perbandingan awal minimal 20% sisa bahan bakar atau kalau bisa tersisa hanya 10% - 15%, baru lakukan pengisian dengan pertamax.

Spoiler for 7:
Servis berkala

Setiap orang memiliki berbagai karakter dan kepekaan yang berbeda-beda, terutama pada kaum wanita yang memiliki kendaraan. Karena banyak orang yang hanya bisa memakai dan jarang memperhatikan kendaraannya. Yang harus dilakukan oleh pemilik kendaraan adalah rutin melakukan servis berkala dengan disertai penggantian oli mesin.

Selanjutnya perhatikan sektor kaki-kaki juga, yaitu ban atau roda-roda kendaraan. Misal alur ban aga nsudah mulai aus, segera ganti, dan saat dirasa jalan kendaraan agan tak stabil, segera lakukan pengecekan balance dan spooring.

Spoiler for 8:
Menumpang Secara Bergantian

Lebih baik agan menumpang mobil rekan agan yang memiliki tujuan searah, jika agan hendak bepergian seorang diri saja. Jika hal ini agan lakukan, selain akan menghemat bahan bakar, agan juga turut membantu pemerintah dalam usaha mengurangi kemacetan. Namun jangan lupa untuk dilakukan bergantian, yakni terkadang agan juga bersedia untuk memberikan tumpangan pada rekan agan.

Tapi agan harus mengingat satu hal ini, yaitu jika agan sering melakukan tips ini dan kendaraan agan sering didiamkan dalam garasi, maka ada resiko yang harus agan tanggung. Kendaraan yang jarang dipakai akan banyak masalah yang timbul pada sektor mesin kendaraan, apalagi jika accu kendaraan terus terkoneksi pada kendaraan tanpa pemakaian akan mengakibatkan accu tekor dan dijamin kendaraan agan tak bisa distart.
Selamat mencoba dan jadilah bijak dalam berkendara dan merawat kendaraan Agan semuanya 
sumber : http://www.kaskus.us/showthread.php?t=13140041

Tidak ada komentar:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Label

Info software game Health Sejarah anti virus trik gambar lucu gambar keren Info unik berita dan cerita unik software Converter dunia hewan info islam software portable software Editor film Teknologi Tokoh berita islam Tentang Indonesia Info Bunda Arsitek Gedung Hunian kata kuliner Berita Sport pendidikan DUNIA MILITER otomotif software Creator software Multimedia Sepak Bola software downloader software office Sains IPTEK Internet Motifasi ebook alam software Internet berita cerita unik dan lucu keajaiban alam alamat link Info Manca Negara Tampilan renungan gambar Keajaiban Al-Quran software islam Adobe Photoshop Lagu Tubuh Kita dunia extreme dunia flora mitos Foto video Fonts Icons and Buttons software Mobile software protector Tutorial Microsoft Office kamus software android software protect Berita Olah Raga Figur Maps Downloader promo Antariksa Dunia Misteri Tutorial buah software anti maling Driver Games Downloader OS Software BlackBerry adobe reader animasi komputer software Anti Porn software Get Data Back software simulasi software untuk usaha tips 3D Maker Aktivity BILLING Dokumentasi Eksperimen Face Logon Kumpulan Surat MP3 Cutter and Editor Recover Windows Screen Capture Software Akuntansi Software Billing Software Connection Software Pembaca Tulisan Software TeamTalk chat Software Webcam Software spy Software tampilan TuneUp Utilities ala ant arti biografi cheat corel cre desktop flash disk gam gambar jadul google google earth herbal hew i ilustrasi in info hp kasih sayang kreasi label pantun pelacak puisi repair resep s seni sof software Creator avi software Creator program software Cutter software Detektor software Emulator software LJK software Office Tab software Penghemat daya software Quis software RECOVERY software UNINSTALLER software anak software animasi software cek data software copy software driver software karaoke software pendeteksi software perintah software remote PC software usil sos syair toolkit tri trik blog tv streaming un undangan windows 7
Powered By Blogger