Minggu, 29 Mei 2011

Nutrisi asam folat mencegah terjadinya kecacatan saraf janin (NTD)



Nutrisi asam folat mencegah terjadinya kecacatan saraf janin (NTD)

Nutrisi yang tepat seimbang sangatlah baik untuk mendapatkan kehamilan yang sehat, wanita hamil sebaiknya mengkonsumsi nutrisi secara adekuat. Untuk menciptakan janin yang sehat ternyata kecukupan nutrisi sudah harus dipenuhi semenjak masa sebelum hamil (masa merencanakan kehamilan). Haruslah dipahami bahwa bayi yang sehat lahir dari ibu yang sehat. Salah satu nutrisi yang harus dicukupi dari masa sebelum hamil adalah asam folat (vitamin B9).
Manfaat asam folat bagi ibu dan janin
Asam folat pada masa kehamilan bermanfaaf buat ibu hamil dan janin yang dikandung. Pada ibu hamil asam folat bermanfaat dalam mencegah timbulnya anemia megaloblastik, memperbaiki metabolisme tubuh dan mengurangi risiko terjadinya preeklampsia/eklampsia (tekanan darah tinggi dan kejang saat hamil).
Pada janin kecukupan asam folat berperan dalam mengurangi risiko terjadinya kecacatan pada sistem saraf pusat (gangguan pada bumbung saraf/Neural Tube Defects (NTD) dan cacat lahir lainnya (bibir sumbing). Juga berperan mencegah terjadinya keguguran, sindroma down, solusio plasentae (plasenta yang copot dari tempat menempel di rahim), berat bayi lahir rendah
NTD yang terjadi bisa berupa anensefali/akraia (janin tanpa batok kepala), spina bifida (kelainan tulang belakang yang tidak menutup), meningo-ensefalokel (tidak menutupnya tulang kepala). Kelainan-kelainan tersebut disebabkan karena gagalnya tabung saraf tulang belakang untuk tertutup sebagaimana mestinya pada hari ke-28 pasca-konsepsi.
akrania Nutrisi asam folat mencegah terjadinya kecacatan saraf janin (NTD)
Wanita Indonesia rentan NTD
Sebuah studi yang dipublikasikan dalam Asia Pacific Journal of Clinical Nutrition edisi 2007 menguji kadar folat sel darah merah pada lebih dari 700 wanita Asia usia 18-40 tahun di Jakarta, Beijing dan Kuala Lumpur, yang kemudian dianalisa untuk memperoleh prediksi tingkat NTD kota-kota tersebut.
Studi ini menunjukkan bahwa di Jakarta, 3 dari 5, atau 60% wanita usia subur dalam penelitian tersebut memiliki kadar folat sel darah merah yang kurang dari ideal (nilai level folat yang dapat mencegah risiko NTD secara optimal : 905 nmol/L). Berdasarkan nilai rata-rata folat tersebut maka berakibat pada prediksi tingkat NTD sebesar 15 dari 10.000 kelahiran. Angka ini jauh lebih tinggi dibandingkan dengan angka di negara-negara maju seperti Amerika Utara yang memiliki tingkat NTD hanya sebesar 5 dari 10.000 kelahiran.
Risiko NTD dapat dikurangi hingga 80% dengan mengkonsumsi folat yang cukup sebelum dan selama kehamilan, terutama pada trimester pertama. Dosis asam folat yang dibutuhkan adalah 1 mg folat dalam diet/makanan atau 0,4-0,8 mg dalam bentuk suplementasi.
Sehingga mulailah dari sekarang kita kampanyekan komsumsi asam folat mulai 3-6 bulan sebelum perencanaan kehamilan. Diharapkan kadar folat sel darah merah dan folat plasma meningkat sehingga mengurangi risiko bayi lahir dengan NTD dan kelainan lainnya.
Sumber asam folat
Sumber asam folat banyak didapatkan dari:
  • Sayuran seperti bayam, asparagus, brokoli, bit, lobak hijau, selada romaine, kecambah, bok choy.
  • Kacang segar atau kering, kacang polong, gandum, biji bunga matahari. Produk biji-bijian yang diperkaya (pasta, sereal, roti)
  • Buah-buahan seperti: jeruk, tomat, nanas, melon , jeruk bali, pisang, raspberry, strawberry, alpukat, pisang
  • Susu dan produk susu seperti keju yoghurt.
  • Hati
  • Putih Telur
makanan tinggi folat Nutrisi asam folat mencegah terjadinya kecacatan saraf janin (NTD)
Sumber : http://drprima.com/kehamilan/nutrisi-asam-folat-mencegah-terjadinya-kecacatan-saraf-janin-ntd.html

Tidak ada komentar:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Label

Info software game Health Sejarah anti virus trik gambar lucu gambar keren Info unik berita dan cerita unik software Converter dunia hewan info islam software portable software Editor film Teknologi Tokoh berita islam Tentang Indonesia Info Bunda Arsitek Gedung Hunian kata kuliner Berita Sport pendidikan DUNIA MILITER otomotif software Creator software Multimedia Sepak Bola software downloader software office Sains IPTEK Internet Motifasi ebook alam software Internet berita cerita unik dan lucu keajaiban alam alamat link Info Manca Negara Tampilan renungan gambar Keajaiban Al-Quran software islam Adobe Photoshop Lagu Tubuh Kita dunia extreme dunia flora mitos Foto video Fonts Icons and Buttons software Mobile software protector Tutorial Microsoft Office kamus software android software protect Berita Olah Raga Figur Maps Downloader promo Antariksa Dunia Misteri Tutorial buah software anti maling Driver Games Downloader OS Software BlackBerry adobe reader animasi komputer software Anti Porn software Get Data Back software simulasi software untuk usaha tips 3D Maker Aktivity BILLING Dokumentasi Eksperimen Face Logon Kumpulan Surat MP3 Cutter and Editor Recover Windows Screen Capture Software Akuntansi Software Billing Software Connection Software Pembaca Tulisan Software TeamTalk chat Software Webcam Software spy Software tampilan TuneUp Utilities ala ant arti biografi cheat corel cre desktop flash disk gam gambar jadul google google earth herbal hew i ilustrasi in info hp kasih sayang kreasi label pantun pelacak puisi repair resep s seni sof software Creator avi software Creator program software Cutter software Detektor software Emulator software LJK software Office Tab software Penghemat daya software Quis software RECOVERY software UNINSTALLER software anak software animasi software cek data software copy software driver software karaoke software pendeteksi software perintah software remote PC software usil sos syair toolkit tri trik blog tv streaming un undangan windows 7
Powered By Blogger