Redknapp: Arsenal Favorit Juara
Rejdo Prahananda - Okezone
Foto: Harry Redknapp memfavoritkan Arsenal sebagai kampiun Premier League musim ini (Getty Images)
LONDON – Siapa kandidat terkuat peraih gelar Premier League akhir musim nanti? Jika pertanyaan ini dilontarkan kepada Harry Redknapp, bos Tottenham Hotspur itu menjawab Arsenal.
Bahkan, Redknapp sendiri tidak memiliki gambaran pasti mengenai peluang timnya bisa merengkuh trofi lambang supremasi sepakbola di Inggris. Pelatih senior itu hanya memprediksi Tottenham akan kembali bersaing ketat dengan Manchester City untuk mengakhiri musim di tempat keempat, meski ia sadar itu sulit.
“Saya selalu berpikir, kami berada di luar (empat besar). Tottenham selalu memiliki kemungkinan berada di peringkat ke lima. Chelsea selalu mempunyai peluang besar finis di posisi empat besar,” jelas Redknapp sebagaimana dilansir Goal, Senin (7/3/2011)
“Chelsea selalu bisa memenangai kejuaraan, itu tidak mungkin. Mereka mempunyai kapabilitas untuk memenangi tujuh sampai sembilan pertandingan. Tapi buat saya, Arsenal favorit meraih gelar. Saya pikir, perebutan tempat ke lima menjadi milik kami dan City,” jelas mantan pelatih West Ham itu.
Beralih ke pertandingan kontra Wolverhampton Wanderers yang berakhir dengan skor 3-3, Redknapp mencoba berpikir positif atas hasil yang didapat tim asuhannya.
“Ada banyak hal positif bagi saya setelah keluar dari pertandingan ini. Untuk mencetak gol dan memimpin dua gol serta mendapatkan tiga gol fantastis adalah hal positif yang nyata bagi kami. Kami hanya tidak mempertahankan dengan baik beberapa posisi. Tidak banyak yang bisa lakukan tentang hal tersebut," ulas Redknapp.
Akhir kata, Redknapp pun mengakui timnya mendapat kesulitan luar biasa saat bertandang ke markas Wolverhampton, Molineux Stadium. “Ini adalah tempat yang sulit untuk didatangi. Mereka bermain dengan antusiasme yang nyata. Saya tidak melihat mereka sebagai bagian dari tim yang bakal terdegradasi.”
(edo)
Sumber : http://bola.okezone.com/read/2011/03/07/45/432097/redknapp-arsenal-favorit-juara
Tidak ada komentar:
Posting Komentar