Manajer Chelsea Carlo Ancelotti sebelum laga kontra Liverpool dalam lanjutan Liga Premier di Anfield pada 7 November 2010. AFP PHOTO/PAUL ELLIS
Carlo Ancelotti (© AFP 2010)
Liputan6.com, London: Tiga poin dan satu laga. Selisih antara Chelsea dan Manchester United yang duduk di puncak klasemen. Karenanya, demi menjaga jarak tidak ada pilihan lain bagi The Blues selain memetik kemenangan di dua laga penting di periode Natal, yaitu menghadapi Arsenal di Emirates Stadium, Senin (27/12) lusa, dan menjamu Bolton Wanderers di Stamford Bridge dua hari kemudian.Manajer Carlo Ancelotti tak mau terbuai dengan rekor bagus Didier Drogba dkk yang meraih hasil maksimal di kandang The Gunners. ”Saya tidak tahu apakah hasil tersebut merupakan keuntungan bagi kami. Arsenal tahu benar dengan skill dan kemampuan kami. Pun, demikian sebaliknya. Yang pasti, tentu saja kami ingin mengulangi hasil seperti yang telah kami petik sebelumnya,” ujar Ancelotti.
Padatnya jadwal Natal dan Tahun Baru merupakan tantangan tersendiri bagi setiap klub yang berkiprah di kancah premiership. Tak terkecuali Chelsea yang belakangan justru menunjukkan grafik yang menurun. ”Partai yang sangat penting bagi kedua tim yang sama-sama terlibat dalam persaingan di papan atas. Saya pikir tidak hanya Chelsea dan MU yang berpeluang, Arsenal Manchester City dan Tottenham pun punya kans yang sama,” tambah Carletto.
Di mata Ancelotti kemenangan lawan Arsenal tidak akan terlalu berarti andaikata dua hari kemudian Chelsea gagal meraih kemenangan saat menjamu The Trotters yang sementara menduduki peringkat ketujuh. ”Saya tidak ingin menyatakan jika laga Arsenal lebih penting dibanding Bolton. Keduanya merupakan partai yang sama pentingnya,” tegas Ancelotti yang yakin jika anak-anak asuhannya mampu bangkit dari keterpurukan sekaligus menjaga jarak dengan Setan Merah.(MEG/Goal)
Sumber : http://bola.liputan6.com/epl/201012/312941/Ancelotti.Mencari.Enam.PoinAncelotti.Mencari.Enam.Poin
Tidak ada komentar:
Posting Komentar